• Konsisten dalam bekerja

    Konsisten dalam bekerja berarti menjaga stabilitas kinerja tetap seimbang, dalam hal ini bekerja dengan baik sesuai dengan kemampuan dan terus menerus di lakukan tanpa rasa lelah atau penurunan baik kuantitas dan kualitas semangat maupun hasilnya.

    Lingkungan tempat dimana bekerja biasanya berbeda-beda situasi dan kondisi, tidak bisa di pungkiri bahwa kita manusia yang bersosialisasi maka perlu kerjasama satu sama lain. Situasi di tempat kerja merupakan salah satu pemicu seseorang bisa konsisten dalam bekerja, bila situasi ini sesuai dengan yang diinginkan seorang pekerja maka dia mampu menjalankan dan menjaga ritme dalam bekerja. Kondisipun juga menjadi salah satu faktor kestabilan dalam mempertahankan suatu pekerjaan.

    Lalu bagaimana dengan perubahan ? karena dimanapun kita bekerja pastilah akan adanya perubahan baik dari sisi internal maupun eksternal, internal ini dalam arti diri anda sendiri dan eksternal berarti ruang lingkup dimana kita bekerja.

    Dari sisi internal kita biasanya di hadapkan dengan kebosanan, rasa malas, ataupun hal yang bisa memalingkan diri dari kewajiban melaksanakan pekerjaan. Bila dari dalam diri sudah terbentuk bulat prinsip tetap stabil dalam bekerja, tetapi terkadang disisi eksternal seperti badai besar menghajar kita karena adanya perubahan, bisa berupa peraturan baru atau penambahan  tugas pekerjaan dan bisa juga tempat kita bekerja tidak pernah bisa menghargai kinerja maupun hasil dalam bekerja.

    Terkadang kita memaksakan diri untuk menjalankan apa yang menjadi tugas rutin pekerjaan, tetapi banyak juga yang mampu menikmati tanpa beban dan bahkan merasa ingin berbuat lebih atau berkreatifitas yang memajukan tempat dimana mereka bekerja.

    Masalah terbesar bukanlah dari luar atau kantor dimana kita bekerja, tetapi lebih kepada diri kita sendiri. Disini di perlukan suatu sikap yang mampu menghadapi dan menyikapi segala sesuatunya tanpa peduli akan rasa ingin di hargai atau di hormati ataupun ingin mendapatkan pujian dari bawahan ataupun dari atasan.
    Secara pribadi saya lebih menyerahkan segala sesuatunya kepada Allah SWT, dimana sebagai tempat bersandar dan berserah diri dan juga hanya dari Allah sajalah balasan yang di harapkan, bila  itu datangnya dari seseorang anggap saja itu bonus. 
    Namun bila kita terlalu ingin mengharapkan pujian, penghargaan dan ingin di lihat kemampuan juga kualitas kita terhadap manusia dalam arti bawahan atau atasan di dunia kerja, maka dapat di pastikan hari demi hari hanya keletihan yang di dapat. Kebahagian yang di awal di rasakan akan sedikit demi sedikit hilang dan di ganti dengan keluhan-keluhan karena menggantungkan hidup kepada seseorang atau manusia yang pada dasarnya makhluk lemah.
  • 0 comments:

    Kenapa Harus Pakai Jasa Saya ?

    Memiliki pengalaman di dunia IT (Information technology) dan sangat akrab sekali dengan internet marketing dan juga SEO (Search Engine Optimization) sudah lebih dari 10 tahun dengan beragam prestasi.

    ADDRESS

    UOB Plaza Thamrin Nine, Lantai 41
    JI. M.H. Thamrin Jakarta Pusat 10230

    EMAIL

    mail@yoga.web.id
    yogaweblog@gmail.com

    TELEPHONE

    0813 3366 3383

    MOBILE

    087776707121